Tuesday, September 11, 2012

Cara Terbaik Menghilangkan Perut Gendut



Akumulasi lemak berlebih di perut lebih berbahaya daripada lemak berlebih di sekitar pinggul dan paha. Lemak di perut diasosiasikan dengan masalah kesehatan yang serius, seperti penyakit jantung, stroke, dan diabetes tipe 2. Gen Anda dapat berkontribusi pada kelebihan berat badan Anda dan dapat menentukan di mana Anda menimbun lemak ekstra ini, tapi pilihan gaya hidup yang tidak baik cenderung turut memperburuk masalah yang ada. Jadi bagaimana mengatasinya?

Kelebihan kalori, jenis apapun, dapat menaikkan lingkar pinggang Anda dan memberikan kontribusi pada lemak di perut. Namun, tidak ada penyebab spesifik dari lemak di perut. Genetika, pola makan, usia, dan gaya hidup semua bisa memainkan peran. Mengubah kebiasaan pola makan dapat membantu Anda melawan lemak berlebih dan lemak di perut. Cara ini dapat berupa membaca informasi makanan, mengurangi konsumsi lemak jenuh, meningkatkan jumlah buah-buahan dan sayuran yang Anda makan, dan mengkontrol serta mengurangi porsi makan Anda.

Lemak trans, yang terbentuk oleh minyak terhidrogenasi parsial, meningkatkan jumlah lemak di sekitar perut dan menyalurkan substansi lemak pada bagian lain dari tubuh ke perut. Lemak trans dapat ditemukan dalam makanan seperti margarin, kue kering, kue dan biskuit, makanan yang digoreng dan makanan cepat saji.

Makanan cepat saji umumnya kaya lemak, merupakan makanan padat kalori yang dimakan dalam porsi besar. Semua ini berkontribusi pada konsumsi kalori berlebih, peningkatan berat badan, dan lemak di perut bila sering dimakan. Banyak restoran cepat saji tidak memberikan informasi gizi, tetapi penelitian telah menunjukkan bahwa ketika informasi ini ditunjukkan, orang cenderung untuk memilih makanan rendah kalori.

Teh hijau, dikombinasikan dengan olahraga, bisa membantu menurunkan berat badan, menurut Journal of Nutrition. Para peneliti berpendapat bahwa zat dalam teh hijau yang dikenal sebagai catechins merangsang tubuh untuk membakar kalori dan meningkatkan kehilangan lemak di perut. Blueberry juga tampak menjanjikan, meskipun hasilnya baru diujikan pada hewan pengerat. Dalam sebuah studi, tikus berpotensi gemuk diberi makan makanan kaya lemak dan makanan rendah lemak kaya blueberry. Tikus yang diberi makanan kaya blueberry memiliki lebih sedikit lemak di perut.

Menurut American Heart Association, "minuman ringan dan minuman bergula lainnya merupakan sumber gula tambahan No. 1 pada menu makanan orang Amerika." Gula tambahan berarti kalori tambahan - sesuatu yang ingin Anda hindari ketika menurunkan berat badan dan memangkas lemak perut. Namun, sirup jagung kaya fruktosa secara bertahap menggantikan gula olahan sebagai pemanis utama dalam minuman ringan dan telah dituding sebagai kontributor potensial terhadap epidemi obesitas.

Apakah Diet soda membantu bagi penggemar minuman softdrink? Meskipun beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa orang yang minum soda dengan pemanis buatan sebagai bagian dari diet kalori rendah, memang benar menurunkan berat badan, penelitian lain telah menunjukkan bahwa diet soda bahkan bisa menyebabkan penambahan berat badan. Untuk saat ini, tidak ada bukti konklusif pada masing-masing indikasi.

Untuk memangkas ukuran pinggang Anda, tambahkan biji-bijian pada menu makan Anda. Misalnya, pilih beras merah atau beras coklat daripada beras putih. Makanan yang diproses dan olahan lainnya dapat menyebabkan peningkatan berat badan dan mengganggu penurunan berat badan. Sebuah studi di American Journal of Clinical Nutrition menunjukkan bahwa menu makan kalori terkontrol yang kaya biji-bijian dapat memangkas lemak ekstra dari pinggang penderita obesitas.

Berbagai penelitian menganjurkan Anda dapat memangkas ukuran pinggang Anda dengan mengganti biji-bijian olahan dengan biji-bijian berserat

Couscous, spaghetti, dan corn flakes terbuat dari biji-bijian olahan (meskipun pilihan gandum mungkin akan tersedia). Namun, popcorn adalah makanan gandum yang bisa meningkatkan serat. Cara terbaik untuk membuat popcorn adalah dengan Popper udara, yang tidak memerlukan minyak dalam pembuatannya. Baca label untuk melihat apa yang minyak telah tambahkan pada popcorn microwave.

Biji-bijian alami lebih baik dari biji-bijian olahan karena mereka cenderung kaya serat dan memerlukan waktu lebih lama untuk dicerna. Selain mengurangi lemak di tubuh, ini bermanfaat lebih baik untuk mengatasi rasa lapar Anda dan membantu menjaga kadar glukosa dalam darah tetap rendah.

Melakukan sit-up atau latihan otot perut lainnya akan memperkuat otot inti Anda dan membantu Anda menghilangkan lemak, tetapi latihan ini tidak secara khusus bekerja pada lemak di perut. Dengan kata lain, olahraga di tempat tidak akan mengurangi lemak perut. Satu-satunya cara untuk menghilangkan lemak di perut (atau lemak jenis lainnya) adalah melalui pola makan dan berolahraga. Latihan aerobik, seperti lari, berenang, bersepeda, dan tenis, adalah beberapa olah raga terbaik untuk membantu mengurangi lemak di tubuh.

Memangkas kalori dan melakukan lebih banyak aktivitas fisik

Bukti paling ilmiah menunjukkan bahwa pola makan dengan kalori terkontrol kaya buah-buahan, sayuran, biji-bijian, susu rendah lemak, kacang polong, kacang-kacangan, daging rendah lemak, ikan, telur, dan unggas merupakan dasar untuk diet yang menyediakan semua nutrisi yang Anda perlukan sekaligus membantu mengurangi ukuran pinggang Anda. Para ahli di bidang penurunan berat badan merekomendasikan menggabungkan menu makan ini dengan 30 sampai 60 menit latihan selama beberapa hari dalam seminggu.

Sering Ketiduran di Siang Hari? Awas Gampang Kena Stroke



Rasa kantuk sering menyerang di siang hari, ketika orang mulai letih dan gula darahnya menurun karena belum makan. Namun kalau rasa kantuknya sampai membuat orang sering ketiduran, maka biasanya orang itu lebih rentan kena stroke.

Kecenderungan ini dibuktikan dalam sebuah penelitian di jurnal Circulation, yang dilakukan pada sekelompok partisipan berusia 70-an tahun. Sebagian gampang sekali tertidur saat membaca buku, menonton TV, berada di tempat umum atau bahkan saat mengendarai mobil.

Begitu mudahnya orang-orang itu tertidur di siang hari diyakini berhubungan dengan riwayat sleep apnea, atau henti napas saat tidur. Gangguan yang sering ditandai dengan ngorok atau mendengkur ini sangat mengurangi kualitas tidur, sehingga mengantuk di siang harinya.

Saat seseorang kurang tidur, berbagai penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa risiko penyakit kardiovaskular akan meningkat. Termasuk dalam kelompok penyakit ini antara lain serangan jantung dan juga stoke seperti yang terungkap dalam penelitian ini.

Penelitian yang dilakukan di Columbia University ini melibatkan 2.000 lansia berusia 70-an tahun di Manhattan dan kebanyakan berjenis kelamin perempuan. Pada siang hari, 921 orang tergolong tidak mudah tertidur, 981 agak mudah tertidur dan 186 sangat mudah tertidur.

Dalam pengamatan selama 5 tahun lebih, disimpulkan bahwa para partisipan yang masuk kategori sangat gampang tertidur memiliki risiko stroke yang lebih tinggi. Dibanding yang tidak gampang tertidur, risiko tersebut meningkat hingga 3 kali lipat.

Meski begitu, para peneliti menegaskan bahwa hubungan antara tertidur di siang hari dengan risiko stroke bukan merupakan hubungan sebab akibat secara langsung. Kecenderungan ini dipengaruhi juga oleh faktor lain, termasuk riwayat stres, depresi dan faktor psikologis lainnya.

"Rasa kantuk di siang hari merupakan faktor risiko independen pada stroke dan gangguan pembuluh darah lainnya. Temuan ini menganjurkan pentingnya skrining gangguan tidur di tingkat perawatan dasar," tulis para peneliti seperti dikutip dari Ahajournal, Selasa (11/9/2012).

Bokong Besar Ternyata Lebih Sehat




Tidak semua lemak yang menumpuk di badan seseorang memiliki efek kesehatan yang buruk. Tumpukan lemak di perut mungkin memberikan efek demikian, tetapi lemak yang menumpuk di pinggul atau bokong diketahui memiliki manfaat bagi kesehatan.

Seperti dilansir msn, Senin (10/9/12) berikut manfaat kesehatan yang didapatkan oleh orang yang memiliki bokong besar:

1. Memiliki risiko yang rendah terhadap diabetes

Orang yang memiliki bokong yang besar dan berisi mungkin memiliki risiko yang rendah terhadap diabetes. Jenis lemak yang umumnya ditemukan di sekitar pinggul dan bokong, yang dikenal dengan lemak subkutan, yaitu jenis lemak yang terkumpul di bawah kulit.

Berdasarkan sebuah studi yang dilakukan di Amerika, lemak subkutan dapat membantu meningkatkan sensitivitas hormon insulin. Insulin bertanggung jawab terhadap pengaturan gula darah sehingga dapat memberikan beberapa perlindungan terhadap diabetes.

2. Lebih mudah menurunkan berat badan

Lemak subkutan mungkin juga dapat membantu menurunkan berat badan. Sebuah studi menemukan bahwa tikus yang telah diberi transplantasi lemak subkutan, secara mengejutkan menunjukkan penurunan berat badan.

Lemak subkutan yang disuntikkan ke perut tikus menyebabkan sel-sel lemaknya menyusut meskipun tidak disertai perubahan diet atau tingkat aktivitas. Sehingga, orang yang memiliki lemak subkutan lebih banyak di bagian pinggul dan bokongnya cenderung lebih mudah menurunkan berat badan.

3. Kurang rentan terhadap penyakit jantung

Jenis lemak visceral yang mengumpul di perut dapat meningkatkan risiko diabetes dan penyakit jantung. Tetapi penelitian terbaru menunjukkan bahwa lemak subkutan yang mengumpul di area pinggul dan bokong mungkin dapat memerangi penyakit tersebut.

Penelitian tersebut dilakukan dengan mentransplantasikan lemak subkutan ke perut tikus yang menyebabkan tikus mengalami penurunan berat badan hanya dalam waktu dua minggu, serta diikuti oleh perbaikan gula darah dan tingkat insulin yang baik untuk jantung.

Tak Terduga Tapi Bisa Bikin Perempuan Susah Punya Anak



Hamil tanpa gangguan adalah anugerah bagi perempuan, karena 6 dari 10 pasangan memiliki beberapa masalah infertilitas. Selain faktor yang sudah umum, ada beberapa faktor tak terduga yang juga bisa membuat wanita susah hamil.

Stres adalah pembunuh terbesar yang menyebabkan perempuan sulit hamil. Tapi selain masalah tersebut, ada beberapa masalah lain yang menghantui pasangan yang ingin memiliki momongan.

Berikut hal tak biasa yang dapat menyebabkan masalah infertilitas pada perempuan, seperti dilansir Boldsky, Selasa (11/9/2012):

1. Cokelat

Apakah Anda tahu bahwa cokelat banyak mengandung kafein, yang membuat orang ketagihan. Kafein sangat berbahaya bagi perempuan yang sedang berusaha hamil. Bahkan beberapa cokelat yang diproduksi secara komersial mengandung plastik cair yang berbahaya.

2. Bepergian dengan sepeda motor

Bepergian jauh tentu saja melelahkan dan bisa melemahkan rahim, apalagi bila Anda bepergian dengan menggunakan kendaraan roda dua. Getaran yang terlalu kencang adalah hal yang harus dihindari orang perempuan yang sedang berusaha hamil.

3. Masalah gigi

Perempuan hamil biasanya rentan dengan masalah gigi karena banyak kalsium yang terkuras dari tubuhnya. Namun banyak perempuan yang menderita infeksi gusi atau gigi dapat mengalami kesulitan untuk hamil.

4. Kegemukan

Infertilitas adalah masalah umum pada perempuan yang obesitas (kegemukan). Obesitas dapat mempengaruhi keseimbangan hormon, yang pada akhirnya menurunkan energi dan sistem metabolisme. Ghrelin adalah salah satu hormon yang berfungsi pada reproduksi. Jika hormon ini berkurang maka akan menurunkan kesempatan perempuan untuk hamil.

5. Antioksidan dalam krim kecantikan

Biasanya antioksidan dikenal sebagai zat yang sangat sehat untuk mengeluarkan racun dari dalam tubuh. Namun jika Anda berusaha untuk hamil, antioksidan memiliki beberapa efek samping.

Kebanyakan wanita menggunakan krim wajah yang mengandung antioksidan anti penuaan. Menurut sebuah studi Proceedings of the National Academy of Sciences (PNAS), hal ini dapat menyebabkan infertilitas pada wanita karena antioksidan menetralkan molekul oksigen reaktif.

Apakah Dokter Anda Bisa Diandalkan? Cek Disini!



Jika Anda mengacaukan tugas dari atasan, tentulah pekerjaan Anda yang jadi taruhannya. Sama halnya jika seorang dokter tak bekerja dengan baik maka nyawa seseoranglah taruhannya.

Tak heran jika sebuah studi yang dipublikasikan dalam jurnal Archives of Internal Medicine mengungkapkan bahwa hampir separuh dokter di AS mengalami gejala kelelahan dan depresi. Peneliti menduga karena para dokter ini berupaya sekuat tenaga untuk memberikan pelayanan terbaik terhadap pasiennya.

Tapi apakah dokter yang kelelahan perlu dipecat karena terkadang dia kesulitan untuk fokus pada pasiennya? Tak harus begitu: "Dokter yang terbangun semalaman dan mengkhawatirkan kondisi pasiennya mungkin akan lebih sering mengalami kelelahan dan depresi, tapi ia juga akan dianggap sebagai dokter yang mampu memberikan perawatan terbaik," kata Travis Stork, MD, seorang dokter UGD.

Untuk itu, agar Anda bisa memastikan apakah dokter Anda dapat diandalkan atau tidak, ajukan 4 pertanyaan ini kepada diri Anda sendiri seperti halnya dikutip dari MSNBC, Senin (10/9/2012).

1. Apakah dokter Anda bersedia menjelaskan banyak hal dan menerima pertanyaan Anda?
"Dokter yang baik itu bukan lagi dokter yang tahu segalanya," kata Eric Topol, MD, direktur Scripps Translational Science Institute.

Dokter yang baik itu bersedia memberitahukan berbagai alternatif pengobatan untuk masalah kesehatan pasien, memberikan rekomendasi secara spesifik seperti operasi atau meresepkan obat-obatan khusus, termasuk menjelaskan mengapa prosedur itulah yang terbaik bagi si pasien, tambahnya.

Waspadai dokter yang tak punya banyak waktu untuk menerima berbagai pertanyaan dari pasien atau mengatakan hal-hal seperti "Ini hanyalah satu-satunya cara."

2. Apakah dokter Anda dapat berkomunikasi dengan baik?
Jika Anda tengah menjalani pengobatan untuk masalah kesehatan serius seperti kanker atau penyakit jantung maka dokter Anda seharusnya juga berkonsultasi dengan dokter ahli onkologi atau kardiologi yang menangani Anda serta selalu up-to-date dengan kondisi kesehatan Anda.

Sebaliknya, dokter yang menanyai apakah Anda telah menjalani prosedur pengobatan atau mengonsumsi obat-obatan tertentu jelas-jelas menunjukkan bahwa ia belum me-review data rekam medis Anda sebelumnya. Lebih baik jangan pernah mengkonsultasikan masalah kesehatan Anda lagi padanya.

3. Apakah dia up-to-date?
Dokter yang kelelahan bisa berarti dia rajin memperhatikan jurnal medis terbaru atau teknologi kedokteran paling mutakhir. "Perubahan terbarunya adalah sekarang para dokter sudah bisa mengumpulkan datanya sendiri, mulai dari tekanan darah hingga gelombang otak hanya dengan menggunakan aplikasi tertentu," tandas Dr. Topol.

Kalaupun mungkin dokter Anda tak tahu soal teknologi mutakhir, tapi jika dia menanyakan program apa yang Anda gunakan sekarang dengan alasan agar dia bisa bisa menelitinya maka Anda tak perlu memecatnya. Setidaknya dokter Anda harus bersedia mengolah informasi yang Anda berikan padanya serta berbagi opini ilmiahnya, lanjutnya.

4. Apakah dia memperhatikan Anda saat berbicara?
Lihatlah bahasa tubuhnya ketika berbicara dengan Anda. Kalau dia menghadap ke arah Anda, sering menatap Anda sambil menuliskan sejumlah informasi yang didapat dari Anda, mengangguk dan mempertahankan kontak mata maka dia adalah dokter yang baik, ungkap Dr. Stork.

"Bahkan meski waktu konsultasi Anda hanya 7-12 menit tapi dia juga tak membuat Anda merasa terburu-buru," tambah Dr. Topol.

Indikasi positif lainnya adalah ketika sang dokter menanyakan sejumlah hal pada Anda. Meski mungkin dia tak mengingat nama setiap pasiennya, seorang dokter yang baik akan meluangkan waktunya untuk me-review data pasien sebelumnya, jelas Dr. Topol.

Untuk mendapatkan dokter baru yang lebih baik, carilah referensi. Triknya, tanyakan pada dokter yang baru saja Anda 'pecat' itu prosedur pengobatan khusus apa yang tak bisa diberikan olehnya dan dimana Anda bisa mendapatkan pengobatan tersebut.

Kalau perlu mintalah rekomendasi dokter yang menawarkan praktik di malam hari atau akhir pekan. Anda juga bisa menanyakan tentang dokter spesialis yang dikenal dokter Anda.

Jika tidak, carilah tinjauan online tentang dokter-dokter terbaik di kota Anda atau bicarakan dengan teman atau keluarga yang mungkin pernah mengalami kondisi serupa.

Cara Alami Mengusir Rasa Tidak Nyaman di Perut



Jika perut terasa tidak nyaman seperti kembung, mual dan kram, jangan buru-buru mengambil obat. Anda dapat meredakan rasa tidak nyaman di perut dengan cara yang lebih alami dan dapat dibuat sendiri di rumah.

Berikut cara alami untuk meredakan rasa tidak nyaman di perut, seperti dilansir besthealthmag, Senin (10/9/12) antara lain:

1. Menenangkan perut mulas

Untuk menghilangkan rasa mulas di perut, atasi dengan merebus jahe dan licorice. Kemudian tambahkan satu sendok teh bunga chamomile kering, saring ke dalam cangkir dan minumlah selagi hangat.

Campuran jahe, licorice dan chamomile diketahui bermanfaat bagi orang yang sering menderita perut kembung dan mulas. Khasiat jahe sendiri dapat mengeluarkan angin dalam perut, sehingga mencegah kembung dan kram akibat mulas berlebihan.

2. Mengobati kejang di perut

Beberapa jenis rempah-rempah yang biasanya digunakan sebagai bumbu dapur seperti adas manis dan biji jintan mengandung minyak yang dapat menenangkan kejang di perut dan meredakan mual. Kunyahlah adas atau jintan beberapa menit dan meludahkannya, ulangi hal ini hingga tiga kali sehari.

3. Mengatasi mual karena mabuk perjalanan

Mengambil obat mabuk perjalanan di apotek mungkin akan membuat Anda mengantuk dan membahayakan perjalanan. Atasi mual dan muntah karena mabuk perjalanan dengan minum rebusan air lemon, madu serta daun peppermint.

Masukkan air rebusan lemon tersebut ke dalam termos agar dapat dibawa selama perjalanan dan dapat diminum untuk meredakan gejala mabuk perjalanan. Selain minum air lemon, Anda juga dapat meringankan mabuk perjalanan dengan mengunyah jahe atau mengambil permen jahe.

4. Mengatasi cegukan

Obat untuk mengatasi cegukan tidak dapat Anda peroleh di apotek, Anda dapat mengobatinya dengan mengulum satu sendok teh gula atau bubuk coklat. Cegukan akan menghilang dengan sendirinya setelah gula atau bubuk coklat tersebut habis.

5. Meredakan diare

Diare akan menempatkan Anda pada risiko dehidrasi jika tidak segera ditangani, oleh karena itu Anda perlu mengobatinya dengan minum rebusan daun blackberi atau raspberi kering untuk mencegah dehidrasi dan meredakan diare.

Selain menguras cairan tubuh dan menyebabkan dehidrasi, diare juga menguras elektrolit tubuh yang dapat berbahaya bagi tubuh. Minumlah larutan garam yang dicampur dengan perasan air jeruk lemon atau jeruk nipis untuk mengembalikan elektrolit tubuh.